4 Arahan Penting Bagi Anda yang Ingin Jadi Guru Profesional

Bagi banyak mahasiswa,kuliah merupakan jembatan untuk mendapatkan pekerjaan yang layak seperti menjadi seorang pengusaha, guru atau pegawai kantoran.

Mereka memiliki harapan besar bahwa kelak setelah lulus dan mendapatkan sertifikat dari sebuah perguruan tinggi, mereka akan segera mendapatkan pekerjaan yang sesuai sebagai mana yang dicita-citakan selama ini.





kuliah merupakan jembatan untuk mendapatkan pekerjaan yang layak seperti menjadi seorang p 4 Arahan Penting Bagi Anda yang Ingin Jadi Guru Profesional




Dan bagi anda yang kuliah dan bercita-cita menjadi seorang guru yang profesional di kemudian hari, kami coba sajikan beberapa arahan yang semoga dapat membantu anda dalam mewujidkan cita-cita anda.

1.Pilih Kualifikasi yang Sesuai

Seblum anda terjun di dunia mengajar, alangkah baiknya jika anda memastikan bahwa perguruan tinggi tempat anda belajar benar-benar memiliki kualitas dan kualifikasi yang baik dan sesuai dengan minat anda.

Misalnya anda menyukai pelajaran mematika dan kelak bercita-cita untuk menjadi guru di bidang ini.Maka sudah semestinya jika anda memilih fakultas yang berkaitan erat dengan hal tersebut.Dalam hal ini, mungkinanda bisa memilih Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dengan prodi MTK misalnya.

2. Pilih Jenjang Tempat Mengajar

Selain mata pelajaran apa yang kelak akan anda pegang, sebisa mungkin anda juga dapat tentukan dari sekarang pada jenjang mana anda akan berkarir. Apakah anda berniat untuk mengajar jenjang dasar, menegah atau perguruan tinggi ?

3. Dapatkan Pengalaman Mengajar.

Kata orang experience is the best teacher, pengalaman adalah guru terbaik. Oleh karena itu sebelum anda benar-benar terjun di dunia mengajar sebai seorang profesional, bekalilah diri anda dengan banyak pengalaman seputar dunia mengajar.

Anda bisa dapatkan pengalaman ini dari mana saja. Anda bisa mendapatkannya dari melihat guru mengajar, membuat penelitian, mengikuti kegiatan micro teaching, atau dengan cara menjadi seorang guru prifat gratis untuk anak-anak tetangga di komplek anda dan masih banyak lagi cara lainnya.

4. Mengikuti Pendidikan Profesi Guru

Banyak kita temukan beberapa mahasiswa yang memiliki minat tinggi sebagai pengajar merasa hawatir dengan jurusan yang mereka pilih.Khususnya mereka yang mengambil prodi murni yang tidak mengizinkannya untuk mberprofisi sebagai seorang guru.

Jika anda salah satunya maka jangan khatir.Anda masih tetap dapat menjadi seorang menjadi guru dengan berbagai ketentuan, misalnya Akta 4, PLPG, dan lain sebagainya yang sekarang diistilahkan dengan PPG (Pendidikan Profesi Guru).

Bahkan di beberapa perguruan tinggi seperti Universitas Negeri Semarang (Unnes) sudah mengembangkan program gelar ganda untuk sejumlah program studi (prodi) ilmu murni.


Sumber https://www.abimuda.com/

Belum ada Komentar untuk "4 Arahan Penting Bagi Anda yang Ingin Jadi Guru Profesional"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel