Cara Mudah Disain Brush Sendiri dengan Photoshop
Bagaimana Cara Membuat Brush Sendiri dengan Photoshop ? Cara mendisain/membuat brush sendiri menggunakan adobe photoshop sangat simple dan mudah sekali. Manfaat membuat brush sendiri di brush tool photoshop akan memudahkan anda menggunakan kembali brush yang telah dibuat sendiri dan jika anda memerlukan untuk dipakai pada tutorial photoshop yang lainnya maka anda dapat menggunakan kembali dengan cara memilih brush buatan sendiri yang tersimpan di brush tool photoshop. Bentuk brush yang akan dibuat bisa berupa brush gambar maupun teks dengan syarat untuk penggunakan latar belakang / background harus putih.
Cara membuat brush sendiri pada photoshop :
1. Buka photoshop
2. Buka gambar seperti contoh dibawah ini. Lalu filenya beri nama daun (background gambar harus putih) seperti contoh dibawah ini
3. Untuk membuat brush daun milik kita sendiri caranya pada menu bar, pilih menu Edit => Define Brush Preset
4. Maka secara otomatis akan tampil gambar daun warna hitam dan nama file brush daun seperti gambar dibawah ini lalu klik Ok
5. Pada toolbox pilih brush tool, lihat gambar dibawah ini
6. Dan lihat hasilnya pasti seperti dibawah ini, berarti brush sudah jadi dibuat dan bisa anda pakai
7. Untuk contoh pembuatan brush buatan sendiri dan penerapannya seperti dibawah ini
Demikianlah tutorial mengenai cara membuat brush sendiri menggunakan photoshop, semoga bermanfaat.
Sumber http://tips-erma.blogspot.com/
Belum ada Komentar untuk "Cara Mudah Disain Brush Sendiri dengan Photoshop"
Posting Komentar