Info Bidikmisi 2015, Pemerintah Akan Menerima 60.000 Calon Penerima Bantuan Bidikmisi

Bantuan Bidikmisi merupakan salah satu program unggulan pemerintah yang dicanangkan untuk membantu para siswa lulusan SMA/MA/SMK/MAK atau sederajat untuk melanjutkan ke jenjang perkuliahan. Bantuan ini ditujukan bagi mereka-mereka yang memiliki potensi akademik yang baik namun tidak memiliki kemampuan finansial untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.


 merupakan salah satu program unggulan pemerintah yang dicanangkan untuk membantu para sis Info Bidikmisi 2015, Pemerintah Akan Menerima 60.000 Calon Penerima Bantuan Bidikmisi
Bidikmisi 2015
Perguruan tinggi penyelenggara program Bidikmisi adalah perguruan tinggi di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama.Pada tahun 2011 mahasiswa baru penerima Bidikmisi bertambah sebanyak 30.000 di 117 perguruan tinggi negeri dan pada tahun 2012 bertambah lagi sebanyak 42.000 mahasiswa termasuk 2.000 mahasiswa perguruan tinggi swasta. Sedangkan pada tahun 2013 sebanyak 61.000 mahasiswa termasuk 8.000 untuk perguruan tinggi swasta, dan tahun 2014 sebanyak 63.070 mahasiswa (58.000 untuk PTN dan 5070 untuk PTS).

KUOTA BIDIKMISI TAHUN 2015

Pada tahun 2015 ini rencananya pemerintah akan menerima sekitar 60.000 calon mahasiswa penerima Bidikmisi yang diselenggarakan di 120 perguruan tinggi negeri dan beberapa perguruan tinggi swasta yang melewati seleksi Kopertis di bawah Kementerian Ristek dan Pendidikan Tinggi.

SASARAN BIDIKMISI TAHUN 2015

Sasaran program adalah lulusan satuan pendidikan SMA/SMK/MA/MAK atau bentuk lain yang sederajat tahun 2014 dan 2015 yang tidak mampu secara ekonomi dan memiliki potensi akademik baik.

Bagi sobat IndoINT yang berminat untuk mendapatkan bantuan bidikmisi 2015. Bisa membaca lebih lanjut postingan tentang syarat pendaftaran bidikmisi 2015 atau utorial Cara Daftar Beasiswa Bidikmisi Online Tahun 2015 Melalui Situs Dikti.


Sumber https://www.abimuda.com/

Belum ada Komentar untuk "Info Bidikmisi 2015, Pemerintah Akan Menerima 60.000 Calon Penerima Bantuan Bidikmisi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel