SMA Boarding School Terbaik di Indonesia
SMA boarding school terbaik di Indonesia di masukuniversitas.com. Para siswa-siswi SMP tentunya telah melewati masa-masa sulit dalam menghadapi Ujian Nasional dan perasaan cemas menunggu pengumuman kelulusan.
Hal yang selanjutnya dilakukan adalah mencari sekolah untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang sekolah menengah atas (SMA).
Sekolah dengan predikat terbaik tentunya adalah tujuan yang diimpikan para orang tua sebaga itempat melanjutkan pendidikan pura-putrinya. Maka dari itu kali ini kami akan menyajikan sedikit ulasan mengenai SMA Boarding school terbaik di Indonesia.
Setiap orang tua tentunya ingin putra-putirnya bisa bersekolah di sekolah unggulan. Berbagai usaha pun dilakukan, seperti selalu mengingatkan agar belajar dengan giat, mengambil les tambahan, hingga memanggil guru privat. Dari begitu banyaknya SMA boarding school di Indonesia, tentu hanya beberapa sekolah saja yang menyandang predikat sebagai SMA boarding school terbaik di Indonesia.
Predikat tersebut bukanlah hal yang mudah didapatkan, karena pastinya ada beberapa hal yang membuat sekolah tersebut layak mendapat predikat terbaik di Indonesia.
Baca juga : SMA Terbaik di Indonesia, Ini Daftarnya Guys
Bagi anda yang sedang bingung mencari SMA yang menyediakan fasilitas asrama bagi anak didiknya, nih…
Berikut kami sajikan daftar beberapa SMA boarding school terbaik di Indonesia.
SMA Terpadu Krida Nusantara Bandung
SMA Terpadu Krida Nusantara Bandung adalah salah satu SMA Boarding School terbaik di Indonesia. Sekolah ini pernah memperoleh Anugerah Hukum dari Departemen Hukum dan HAM, selain itu sekolah ini juga memperoleh gelar sekolah peduli lingkungan dari gubernur Jawa Barat. SMA Terpadu Krida Nusantara Bandung beralamat di Jl. Desa Cipadung, Pasir Biru, Cibiru, Kota Bndung. Bagi anda yang ingin mengetahui informasi lebih lengkap mengenai SMA Terpadu Krida Nusantara Bandung, bisa mengunjungi website resmi sekolah.
SMA Taruna Nusantara Magelang
SMA Taruna Nusantara atau yang biasa disebut Tarnus atau TN merupakan sebuah sekolah menengah atas berasrama yang ada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Sekolah ini terkenal karena penekanannya terhadap nilai-nilai kejuangan, kebangsaan dan kebudayaannya pada aspek prestasi akademik, kesamaptaan jasmani serta kemandirian. SMA Taruna Nusantara beralamat di Jalan Raya Magelang Purworejo Km.5, Pirikan, Mertoyudan, Kab. Magelang. Jika anda berminat mendaftarkan putra-putrinya ke SMA Taruna Nusantara dan butuh informasi yang lebih lengkap, bisa langsung mengunjungi website resmi SMA Taruna Nusantara.
SMA Al Ma’soem Bandung
SMA Al Ma’soem merupakan salah satu SMA Boarding School terbaik di Indonedia. Sekolah ini berada di bawah naungan Yayasan Al Ma’soem. Berbagai prestasi pun pernah diraih oleh SMA Al Ma’some, salah satunya adalah masuk 10 besar nilai Ujian Nasional tingkat kabupaten/kota. Sekolah ini beralamat di Jl. Raya Cipacing No. 22, Jatinangor, Bandung. Informasi lebih lanjut mengenai SMA Al Ma’some bisa langsung mengunjungi website resmi sekolah SMA Al Ma’some.
SMA Dwiwarna Bogor
SMA Dwiwarna merupakan sekolah menengah atas swasta yang memberlakukan sistem asrama. Sekolah yang berada di daerah Bogor ini menyediakan semua siswanya tempat tinggal. SMA Dwiwarna berstatus SMA plus standar Nasional serta untuk kelas Internasionalnya menggunakan kurikulum dari Cambridge. SMA Dwiwarna berlokasi di Jalan Raya Parung Km 40, Bogor. Suasana yang tentram karena jauh dari keramaian kota yang penuh dengan polusi membuat sekolah ini banyak diminati oleh para orang tua yang ingin anaknya melanjutkan pendidikan di sekolah berasrama. Untuk informasi lebih lengkap mengenai SMA Dwiwarna, bisa langsung mengunjungi website resmi sekolah.
SMA Negeri Taruna Nala Jawa Timur
SMA Negeri Taruna Nala Jawa Timur atau yang dikenal juga dengan sebutan Leadership Academy merupakan salah satu sekolah menengah atas negeri yang menyediakan fasilitas berupa asrama (boarding school). SMA Negeri 10 Malang juga merupakan sekolah binaan Putera Sampoerna Foundation yang tergabung di dalam Program Sampoerna Academy.
Hal tersebut merupakan hasil kerjasama yang terjalin antara Pemerintah Kota Malang dan Provinsi Jawa Timur dengan Putera Sampoerna Foundation. Sekolah ini beralamat di Jl. Danau Grati No. 1, Sawojajar, Kedungkandang, Kota Malang. Bagi anda yang butuh informasi lebih lengkap mengenai SMA Negeri 10 Malang, bisa langsung kunjungi website resmi sekolah.
Demikianlah sedikit ulasan mengenai SMA boarding school terbaik di Indonesia. Semoga informasi yang kami berikan bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan serta referensi bagi anda yang ingin putra putrinya melanjutkan pendidikan di sekolah menengah atas yang menyediakan fasilitas asrama (boarding school). Terima kasih.
Belum ada Komentar untuk "SMA Boarding School Terbaik di Indonesia"
Posting Komentar