Latihan Soal UN | Membandingkan Penggunaan Bahasa Cerpen/Fabel (Bagian I)

Latihan Soal UN | Membandingkan Penggunaan Bahasa Cerpen/Fabel

Contoh Soal Membandingkan Penggunaan Bahasa Cerpen/Fabel
1. Bacalah kedua kutipan berikut!
Teks I
“Ulah!” semata-mata tahayyul! Jika kita mesti memberi arti kepada segala pertanda yang menjadi kepercayaan orang terdahulu, niscaya kita tak kan dapat bersenang hati, karena sepanjang hari ada sajalah pertanda yang timbul. Lihat, belanga dijilat api, kata orang hendak kedatangan tamu; marilah kita nantikan benar tidaknya. Perkara sanggul terlepas, itu janganlah engkau cemaskan benar. Sebab engkau merindukan suamimu, segala ilmu sudah berubah.

Teks II
“Oh, bukan dalam artian merayu, Pak. Dia bersikap hormat dan kagum. Seakan Arya Kusuma itu juru selamatnya. Tentu saja Arya girang sekali. Kentara sikapnya yang melambung. Tetapi isterinya kelihatan tak begitu tertarik kepada kami. Dia tampaknya bosan. Rupanya mereka berdua tak punya anak.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua teks tersebut adalah ...
A. Teks I: memakai bahasa Melayu
     Teks II: memakai bahasa Indonesia
B. Teks I: banyak menggunakan kata penghubung
     Teks II: menggunakan bahasa kiasan
C. Teks I: menggunakan bahasa daerah
     Teks II: menggunakan bahasa Melayu
D. Teks I: bahasa mudah dipahami
     Teks II: bahasa sulit dipahami

2. Bacalah kutipan teks berikut!
Teks I
Yang begini urusan rumah tangga susahnya hidup sekarang ini, semua berlaku bagai acuh tak acuh juga. Kepentingannya hanyalah kesenangan dirinya. Burungnya lebih perlu kepadanya daripada anak-anaknya. Hampir tak pernah ia bertanya, bagaimana sekola Aleh dan Enah.

Teks II
Pada awalnya Mona selalu bersikap dingin pada Evan karena Mona tida pernah menyukai Evan. Namun, akhirnya sedikit demi sedikit Mona mulai menyayangi Evan dan sudah mulai melupakan sahabatnya yang pergi tanpa kabar. Dan dia telah bahagia bersama Evan.

Perbedaan ciri penggunaan bahasa percakapan kedua teks di atas adalah ....
A. Teks I: bahasa lugas,
     Teks II: bahasa klise
B. Teks I: bahasa sehari-hari,
     Teks II: bahasa klise
C. Teks I: klise,
     Teks II: lugas
D. Teks I: bahasa sehari-hari,
     Teks II: bahasa lugas

3. Bacalah kedua kutipan berikut!
Kutipan I:
Aku punya seorang abang: Paiman. Dia lahir pada hari pasaran paing, maka dinamai dia dengan suku depan Pai. Aku tiga tahun lebih muda dinamai: Sanikem. Ayahku bernama Sastro Tomo setelah kawin.

Kutipan II:
Dua tahun sudah terlampau setelah kejadian hal ihwal yang diceritakan di atas. Bagi keluarga Hanafi sudah dipandang keluar dari kaum. Ia sudah menjadi 'Olando'.

Perbedaan penggunaan bahasa pada kedua kutipan novel tersebut adalah ...
A. Kutipan I: menggunakan bahasa melayu
     Kutipan II: menggunakan bahasa pergaulan
B. Kutipan I: menggunakan bahasa sehari-hari
     Kutipan II: menggunakan bahasa resmi
C. Kutipan I: menggunakan bahasa bebas
     Kutipan II: menggunakan bahasa bebas
D. Kutipan I: menggunakan bahasa melayu
     Kutipan II: menggunakan bahasa daerah

Kunci: A, C, D
Lihat selengkapnya:
Contoh Soal Membandingkan Penggunaan Bahasa Cerpen/Fabel (Bagian II) 
Latihan Soal Ujian Nasional Bahasa Indonesia SMP/MTs


Sumber http://basindon.blogspot.com/

Belum ada Komentar untuk "Latihan Soal UN | Membandingkan Penggunaan Bahasa Cerpen/Fabel (Bagian I)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel