Info Lengkap Seputar Konversi Kode Mapel Sertifikasi
Dibawah ini sedikit kami jabarkan tentang Info lengkap seputar konversi kode mata pelajaran (Mapel) pada sertifikasi guru berdasarkan Surat BPSDM Kemdikbud Nomor 26269/J/LL/2012.
Pada tahun-tahun sebelumnya kode konversi ini tidak menjadikan persoalan, namun belakangan ini ramai menjadi permasalahan yang meresahkan guru karena data guru dinyatakan tidak linear dalam laporan Info GTK. Bahkan tak sedikit yang menyalahkan operator sekolah. Dalam masalah SKTP memang OPS selalu menjadi kambing hitam. Walaupun mereka terkadang tak menikmati hasilnya.
Sebagaimana diketahui berdasarkan Surat BPSDM Kemdikbud tahun 2012 dengan Nomor 26269/J/LL/2012 harus ada penyesuaian kode bidang studi. Konversi kode bidang studi sertifikasi guru tersebut hanya diperuntukkan bagi peserta sertifikasi guru tahun 2007 dan 2008 untuk bidang studi tertentu. Dengan adanya perubahan kode dan nama bidang studi tersebut, maka pemilik Sertifikat Pendidik tahun 2007 dan 2008 akan mengalami perubahan nomor peserta dan bidang studi sertifikasi guru sebagaimana tercantum dalam Sertifikat Pendidik.
Tidak konversi bisa dilakukan secara otomatis melalui sistem ? Seperti perubahan kode propinsi di waktu yang lalu atau yang lainnya. Entahlah…., yang jelas dalam kode peserta sertifikasi guru ada kode tahun angkatan, ada kode propinsi, ada kode bidang studi, ada kode nomor urut peserta. Kalaupun kode bidang studi diubah oleh yang berwenang secara otomatis sepertinya tidak akan tertukar antara peserta yang satu dengan yang lain.
Memang berdasarkan Surat BPSDM Kemdikbud tahun 2012 dengan Nomor 26269/J/LL/2012, mekanisme konversi nomor kode dan bidang studi sertifikasi guru adalah sebagai berikut.
1. Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota mengusulkan penyesuaian nomor kode dan nama bidang studi sertifikasi guru kepada Ketua Rayon LPTK dengan melampirkan dokumen yang diperlukan antara lain:
a. Sertifikat Pendidik yang dilegalisasi oleh Kepala Sekolah.
b. SK tugas mengajar sejak mendapat Sertifikat Pendidik (Tahun 2007-2008) hingga 2012 yang dilegalisasi oleh kepala sekolah dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
c. Ijasah S-1/D-IV.
2. Rayon LPTK melakukan penelaahan usulan kemudian menyetujui atau tidak menyetujui usulan penyesuaian tersebut didasarkan atas pertimbangan akademik.
3. Menerbitkan Surat Keterangan penyesuaian nomor kode dan bidang studi sertifikasi guru bagi yang disetujui dan mengirimkan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
4. Mengirimkan Rekap hasil penyesuaian kepada Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan up. Kepala Pusat Pengembangan Profesi Pendidik, dan Kepala LPMP.
Berikut ini Tabel Kode Konversi Kode Bidang Studi Sertifikasi Guru Bagi Lulusan 2007 dan 2008 berdasarkan Surat BPSDM Kemdikbud Nomor 26269/J/LL/2012. Tabel yang ditampilkan hanya untuk jenjang TK/PAUD, SD dan SMP untuk jenjang SMA dan SMK dan SLB silahkan lihat dengan mendownload Lampiran Surat Nomor 26269/J/LL/2012 yang ada di bawah ini
KELULUSAN TAHUN 2007-2008 | KONVERSI NOMOR KODE DAN NAMA BIDANG STUDI SESUAI KODE TERBARU | |||||
NO. | JENJANG/ MATA PELAJARAN | KODE | JENJANG/ MATA PELAJARAN | KODE | ||
I | PAUD | |||||
1 | Kelompok bermain | 024 | 1 | Guru Kelas TK | 020 | |
II | TK/RA | |||||
1 | Umum | 020 | 1 | Guru Kelas TK | 020 | |
2 | Kelompok bermain | 024 | 2 | Guru Kelas TK | 020 | |
III | SD/MI | |||||
1 | Umum (kelas awal dan akhir) | 027 | 1 | Guru Kelas SD | 027 | |
2 | Matematika | 047 | 2 | Guru Kelas SD | 027 | |
3 | PKn | 050 | ||||
4 | Bhs Indonesia | 054 | ||||
5 | Ilmu Pengetahuan Alam (Fisika) | 057 | ||||
6 | Ilmu Pengetahuan Sosial | 060 | ||||
7 | Guru bid Studi di SD yg belum tercantum | 061 | Pilihan : | |||
3 | Guru Kelas SD | 027 | ||||
4 | Pendidikan Jasmani dan Kesehatan | 220 | ||||
IV | SMP/MTs | |||||
1 | PKN | 084 | 1 | PKN | 154 | |
2 | Bahasa Indonesia (sastra) | 087 | 2 | Bahasa Indonesia (sastra) | 156 | |
3 | Bahasa Inggris | 090 | 3 | Bahasa Inggris | 157 | |
4 | Matematika | 094 | 4 | Matematika | 180 | |
5 | Biologi | 124 | 5 | Pengetahuan Alam (IPA terpadu, Fisika) | 097 | |
6 | Pengetahuan Alam (IPA terpadu, Fisika) | 097 | ||||
7 | Geografi | 114 | 6 | Pengetahuan Sosial (Sosiologi, IPS terpadu) | 100 | |
8 | Sejarah | 117 | ||||
9 | Ekonomi (umum, koperasi, akuntansi) | 120 | ||||
10 | Pengetahuan Sosial (Sosiologi, IPS terpadu) | 100 | ||||
11 | Kesenian, budaya dan keterampilan | 104 | Pilihan : | |||
7 | Seni Budaya | 217 | ||||
8 | Keterampilan | 227 | ||||
12 | Pendidikan Jasmani (olah raga & kesehatan) | 107 | 9 | Pendidikan Jasmani dan Kesehatan | 220 | |
13 | TI & K (Teknologi Informasi dan Komunikasi) | 110 | 10 | TI & K (Teknologi Informasi dan Komunikasi) | 224 | |
14 | Bimbingan dan Konseling (Konselor) | - | 11 | Bimbingan dan Konseling (Konselor) | 810 | |
15 | Guru bid Studi di SMP yg belum tercantum | 125 | Pilihan disesuaikan dengan bidang studi/mata pelajaran yang tercantum dalam sertifikat ATAU pilihan berikut ini: | |||
12 | Seni Budaya | 217 | ||||
13 | Keterampilan | 227 | ||||
14 | Bahasa Daerah | 62 |
Download Panduan dan Kode Konversi Sertifikasi Guru (disini
Belum ada Komentar untuk "Info Lengkap Seputar Konversi Kode Mapel Sertifikasi"
Posting Komentar