Cara Mengganti Background dan Tema BBM Android dengan Mudah
Blacberry Messenger atau biasa disebut dengen BBM merupakan aplikasi chating yang sangat populer dikalangan penggunaan android hingga saat ini. Aplikasi yang awalnya hanya dapat di akses melalui blackberry ini sudah dapat kita nikmati juga di HP android. Bagi anda pengguna BBM pasti anda pernah merasa bosan dengan background atau tema BBM yang itu-itu saja.
Lalu anda akan berpikir bagaimana cara mengubah tampilan background BBM standar dengan tema-tema yang menarik dan sesuai dengan style anda. Hal ini pasti menyenangkan karena pengguna BBM di android akan melakukan aktifitas chatting dengan berlatar belakang gambar yang disenanginya.
Ternyata anda dapat mengubah tampilan tema atau background sesuai dengan keinginan anda, namun caranya cukup sulit untuk mengaplikasikan tema dan background BBM. Hal ini juga terkendala dengan permasalahan bahwa tidak semua penambahan fitur untuk mengganti tema atau background yang ada diberikan oleh pihak BBM dapat dinikmati oleh penggunan BBM di HP android.
Untuk mengubah tema pada BBM android sebenarnya dapat dilakukan dengan beberapa cara, namun kebanyakan cara yang lain selain yang dijelaskan diatas harus melalui proses akses root terlebih dahulu.
Dalam melakukan akses root tergolong rumit dan membutuhkan tenaga ekstra. Selain itu proses root juga dianggap berisiko karena jika anda melakukan kesalahan pada saat melakukan akses root maka hal tersebut akan berdampak pada sistem yang ada pada HP Android anda. Sebagai informasi saja, untuk mengubah tema BBM pada HP android yang sudah di root anda memerlukan aplikasi yang mendukung proses pengubahan tema seperti Aplikasi BBM Theme Engine dan Xpose Installer.
Cara ini tergolong sulit karena anda perlu melakukan sejumlah modifikasi yang dalam bahasa pemrograman biasa disebut dengan istilah coding yang pastinya akan sangat rumit dalam melakukannya. Cara mengganti tema atau background di BBM memang cukup sulit. Namun jika anda mengikuti langkah-langkah berikut ini dengan benar anda akan mudah untuk menerapkannya. Berikut ini bahasan mengenai cara mengubah atau mengganti tema BBM yang paling mudah dan aman:
Cara mengganti tema BBM tanpa Root Mudah dan Gampang
BBM memiliki background sendiri yaitu dengan gambar yang disukai tentunya akan menambah daya tarik untuk menjadikan pengguna BBM lebih suka berlama-lama melakukan aktifitas chatting dengan teman atau pacar dan keluarga menggunakan aplikasi BBM ini. Nah, dalam bahasan ini kami akan menjelaskan mengenai cara mengganti tema BBM tanpa harus melakukan akses root terlebih dahulu.
Cara ini tergolong cukup mudah dan aman untuk dilakukan sendiri. Berikut hal-hal yang perlu anda lakukan:
- Siapkan Aplikasi BBM yang sudah di Edit
Langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah mempersiapkan aplikasi BBM yang sudah diedit seperti BBM transparan misalnya, untuk mendapatkannya anda dapat mendownloadnya di google play store carilah aplikasi BBM yang sudah diedit yang benar-benar bagus, karena ada beberapa aplikasi yang tidak berfungsi dengan baik.
Untuk mengetahui aplikasi BBM yang sudah di edit ini berfungsi atau tidak anda perlu terlebih dahulu mengecek komentar yang ada di aplikasi yang akan kamu unduh, dari komentar yang berisi ulasan mengenai aplikasi tersebut anda dapat mengetahui jalan atau tidaknya program dari aplikasi yang akan anda unduh.
Sebelum menginstal aplikasi BBM modif atau yang sudah diedit anda harus pastikan dulu anda sudah menghapus Aplikasi BBM yang anda gunakan sebelumnya. Dan juga anda harus pastikan anda masih mengingat email dan password yang anda gunakan di akun BBM agar anda tidak perlu mengubah pin dan kontak yang sudah ada di BBM sebelumnya.
- Download aplikasi APK Editor Pro
Langkah kedua yang harus anda lakukan selain mengunduh aplikasi BBM yang telah diedit, anda juga harus mendownload aplikasi tambahan untuk mendukung kegiatan merubah tema atau background di BBM. Aplikasi selanjutnya yang perlu anda download dan instal adalah Aplikasi APK Editor Pro ke memori eksternal di perangkat anda. anda dapat mendownload aplikasi APK Editor Pro ini di Google Play Store.
Setelah anda sudah menyiapkan aplikasi yang dibutuhkan berikut adalah cara mengganti tema atau background BBM android secara mudah dan sederhana:
- Langkah selanjutnya setelah anda mendownload aplikasi BBM modif atau BBM yang sudah diedit dan APK Editor Pro yang harus anda lakukan adalah membuka aplikasi APK Editor Pro dan jalankan aplikasi tersebut. Pilih opsi “BBM Editor” yang ada di menu APK Editor Pro, jika anda sudah memilihnya selanjutnya akan muncul empat folder yaitu lib, res, assets, dan meta inf. Jika anda dihadapkan dengan pilihan tersebut anda harus memilih folde res dan selanjutnya pilih opsi “drawable”.
- Dalam folder drawable tersebut akan ada file dengan nama back_main.png, back_slide.png, dan back_chat.png. ketiga file tersebut adalah file yang dapat anda ganti dengan gambar yang anda inginkan jadi jangan lupa untuk mengganti nama sesuai dengan gambar pilihan anda. Untuk gambar pilihan anda kami sarankan untuk menyiapkan 3 gambar yang berekstensi .PNG dan memiliki resolusi yang sama dengan resolusi layar smartphone anda. untuk mengubah format gambar anda dapat menggunkan aplikasi edit foto untuk merubah ukuran dan format gambar, umumnya ukuran gambar yang pas dengan layar HP android anda adalah 500x855. Hal ini akan membuat tampilan yang dihasilkan terlihat sempurna ketika proses penggantian tema atau background BBM selesai.
- Langkah selanjutnya, pilihlah ketiga gambar yang sudah anda pilih sebelumnya dengan metode tekan dan tahan untuk memunculkan perintah selanjutnya. Pada saat anda menekan dan menahan gambar-gambar tersebut maka akan muncul opsi “replace” lalu carilah gambar tema yang sudah anda siapkan sebelumnya dan pasang gambar. Tunggu hingga proses penggantian gambar selesai kurang lebih sekitar 2 (dua) menitan. Jika proses tersebut telah selesai, maka anda dapat keluar dari aplikasi APK Editor Pro.
- Untuk selanjutnya proses penggantian tema atau background BBM android beralih ke aplikasi BBM Modif yang sudah anda download. Pilih aplikasi BBM Modif dengan cara menekan dan menahannya maka akan muncul menu yang tersedia sebagai perintah yang harus dilakukan selanjutnya. Pilih opsi “Optimize & sign), lalu anda akan diarahkan ke file dengan nama apk.bak
- Jika BBM modif atau BBM yang sudah diedit ini telah berhasil di instal dan dapat dibuka, maka anda dapat melakukan sign in dengan username dan password yang sudah anda buat dan gunakan sebelumnya. Selesai, sekarang anda dapat mengubah tema BBM android sesuai dengan keinginan anda dengan memasang kembali aplikasi BBM sebelumnya dan mengubah tema.
Itulah beberapa cara yang dapat anda terapkan untuk mengubah tema BBM standar yang anda gunakan di HP android anda. Selamat mencoba dan Semoga bermanfaat.
Sumber https://www.grafis-media.website/
Belum ada Komentar untuk "Cara Mengganti Background dan Tema BBM Android dengan Mudah"
Posting Komentar