Penerimaan CPNS 2018 Prioritaskan Untuk Formasi GURU
Penerimaan CPNS 2018 Prioritaskan Untuk Formasi Guru |
Gurumaju.com – CPNS 2018, Pendaftaran di prioritaskan untuk formasi Guru. CPNS Tahun 2018 akan dibuka pendaftaran CPNS ke seluruh kementerian, lembaga dan daerah tapi pada tahun ini sepertinya akan dikhusus di bidang utama pendidikan.
Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (PNS) untuk tahun 2018 atau sering disebut CPNS 2018 direncanakan akan dibuka. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Asman Abnur menuturkan bahwa pendaftaran CPNS akan diprioritaskan pada sektor Pendidikan. Pemerintah akan memprioritaskan pendaftaran CPNS untuk formasi Guru.
"Tahun 2018 kami akan membuka ke seluruh kementerian, lembaga dan daerah tapi khusus di bidang utama, kesehatan dan pendidikan," ujar Asman yang Gurumaju.com kutip dari Kompas (04/03/18).
"Tahun 2018 kami akan membuka ke seluruh kementerian, lembaga dan daerah tapi khusus di bidang utama, kesehatan dan pendidikan," ujar Asman yang Gurumaju.com kutip dari Kompas (04/03/18).
Menurut Asman, saat ini sebaran tenaga pendidik tidak merata. Mayoritas guru misalnya, masih terpusat berada di kota-kota besar. Sementara itu, daerah-daerah terpencil masih kekurangan tenaga Pendidik. Oleh karena itu, nantinya tenaga pendidik akan diprioritaskan berdasarkan daerah-daerah yang membutuhkan.
"Karena masih banyak guru yang terpusat di perkotaaan. Jadi nantinuya kita akan fokus penyebaran guru di daerah terpencil," kata Asman.
"Karena masih banyak guru yang terpusat di perkotaaan. Jadi nantinuya kita akan fokus penyebaran guru di daerah terpencil," kata Asman.
Pusat Data dan Statistik Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tahun 2016 menunjukkan bahwa untuk sebaran Kepala Sekolah dan Guru di Indonesia belum merata ke seluruh wilayah, khususnya di wilayah terluar, terdepan dan tertinggal (3T). Selain itu, terdapat banyak kabupaten/kota masih kekurangan kepala sekolah dan guru.
Asman menyebutkan jumlah PNS yang akan pensiun sepanjang tahun 2017-2018 lebih-kurang mencapai 200 ribu orang. Sehingga proyeksi pendaftar CPNS yang diterima tidak akan melebihi angka tersebut. Namun ia belum dapat menyebutkan secara pasti berapa banyak PNS yang akan diterima tahun ini.
"Tahun ini yang pensiun lebih 200 ribu, nanti yang akan direkrut tak akan lebih dari itu karena kita menganut ‘minus growth’. Itu juga merupakan usaha untuk menemukan angka ideal untuk jumlah seluruh PNS di seluruh Indonesia," ujar Asman yang Gurumaju.com kutip dari Tribunnews (04/03/18).
Pembenahan proses rekrutmen CPNS 2018 telah dimulai sejak 2017. Asman mengatakan 2018 merupakan tahun reformasi birokrasi karena sistem rekrutmen akan menjadi salah satu aspek yang akan dibenahi. Menurutnya, penerimaan CPNS 2018 harus melalui satu pintu, yaitu tes penerimaan, tidak boleh ada lagi penerimaan PNS tanpa tes.
Demikian informasi mengenai artikel yang berjudul Penerimaan CPNS 2018 Prioritaskan Untuk Formasi GURU. Terima kasih, semoga dapat bermanfaat untuk semua.
Perhatian: Sebelum menutup Artikel "Penerimaan CPNS 2018 Prioritaskan Untuk Formasi GURU” ini, Silahkan Jika ada pertanyaan, saran, atau ingin memberikan masukan silahkan menuliskannya di kolom komentar, Admin dengan senang hati untuk meresponnya.
Jika merasa artikel ini bermanfaat, Silahkan untuk meng-KLIK tombol Share yang telah Admin sediakan dibawah ini baik melalui Facebook, Twitter maupun Google Plus Agar Anda juga menjadi orang yang memberi manfaat untuk orang lain...
Belum ada Komentar untuk "Penerimaan CPNS 2018 Prioritaskan Untuk Formasi GURU"
Posting Komentar