Beasiswa Ma'had Lughoh (Pra-S1) Umm Al-Qura University (UQU), Makkah, Arab Saudi 2018
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي حرم مكة المكرمة عن العالمين
وصلى الله على عبده ورسوله محمد وعلى اله وصحبه وسلم
Alhamdulillaah.. Atas segala cinta dan kasih sayang Allah Subhaanahu wa Ta'ala SantriNabawi dot com masih dapat kembali berbagi informasi berupa kabar gembira seputar beasiswa Arab Saudi. Kali ini berita tentang dibukanya pendaftaran beasiswa program i'dad lughowy (persiapan bahasa) di Jaami'ah Ummul Quro' atau Universitas Ummul Quro (UQU).
Posting instagram @SantriNabawiNew
Posting instagram @SantriNabawiNew
Bagi yang masih belum paham apa itu ma'had lughoh? Disarankan agar baca dulu Tanya Jawab Ma’had Lughoh di Kerajaan Saudi Arabia (KSA)!
Kampus yang berlokasi di kota Makkah ini membuka pendaftaran online beasiswa mulai tanggal 22 Muharrom 1440 H / 2 Oktober 2018 M sampai 29 Shofar 1440 H / 7 November 2018 M
Fasilitas beasiswa Universitas Ummul Qura tidak jauh beda dengan Universitas Islam Madinah (UIM) bisa dibaca di sini, yang jelas bedanya di Makkah ada Ka'bah dan Masjidil Haram, sedangkan di Madinah ada Raudhoh dan Masjid Nabawi. Kalau pengen baca lebih luas penjelasan beasiswa bisa baca Tanya Jawab Fasilitas Beasiswa Arab Saudi!
Penting juga dibaca Klarifikasi Resmi Seputar Umm Al-Qura University (UQU), Mana Yang HOAX Mana Yang Benar?
Penting juga dibaca Klarifikasi Resmi Seputar Umm Al-Qura University (UQU), Mana Yang HOAX Mana Yang Benar?
Beasiswa Jaami'ah Ummul Quro' ini dibuka untuk pria (ikhwan) dan wanita (akhwat), baik yang sudah menikah ataupun belum.
Dokumen persyaratan umum:
2. Terjemah Surat Keterangan Sehat
3. Surat Rekomendasi 1
4. Paspor
4. Paspor
5. Surat Rekomendasi 2
6. Pas foto
6. Pas foto
7. Sertifikat Hafalan Qur'an
8. Transkrip Nilai
9. Terjemah ijazah SMA atau yang sederajat
10. Terjemah transkrip nilai Dokumen syarat khusus untuk akhwat / wanita:
1. Keterangan hubungan dengan mahrom
2. Iqomah mahrom yang tinggal di Makkah
Posting instagram @SantriNabawiNew
- Usia maksimal 23 tahun. Lebih dari itu? Terserah Anda kalau mau mencoba!
- Tidak ada tes atau muqobalah. Terus pasti diterima? Ya tidak, seleksi cuma dari berkas yang Antum upload.
- Pengumuman sekitar 1 tahun setelah pendaftaran, bisa lebih dan kurang, tergantung pihak Kerajaan Arab Saudi.
Penjelasan lengkap dokumen, mahrom akhwat, jasa penerjemah tersumpah, dan pengumuman bisa dibaca pada halaman Tanya Jawab Beasiswa Kerajaan Saudi Arabia (KSA)!
Untuk melakukan pendaftaran bisa langsung menuju link berikut ini Cara Daftar di Website Jaami'ah Ummul Quro' Makkah, Verifikasi Hp dan Email!
Copyright @ SantriNabawi.Com
Madinah Al-Munawwarah,
11 Shofar 1440 H / 20 Oktober 2018 M
Belum ada Komentar untuk "Beasiswa Ma'had Lughoh (Pra-S1) Umm Al-Qura University (UQU), Makkah, Arab Saudi 2018"
Posting Komentar