Contoh Soal Menentukan Bagian Teks Laporan, Eksposisi, Ulasan, Biografi, Prosedur, dan Teks Tanggapan - UNBK SMP 2019
IndoINT.com_ Bahasa Indonesia mengenal beberapa jenis teks. Jenis teks tersebut, antara lain teks laporan, teks eksposisi, teks ulasan, teks biografi, teks prosedur, dan teks tanggapan. Teks-teks tersebut memiliki bagian-bagian tersendiri dalam menentukan ciri khasnya masing-masing. Supaya mempermudah kalian dalam memahani soal-soalnya dalam UNBK maka terlebih dahulu kalian harus mengetahui pengertian dari teks ini.
Teks laporan adalah bentuk hasil pengamatan yang dilakukan dan bertujuan untuk menginformasikan hasil yang diperoleh tersebut kepada pembaca. Oleh karena itu teks laporan dapat pula disamakan dengan teks hasil observasi. Kegiatan observasi atau pengamatan pada dasarnya merupakan kegiatan sehari-hari yang sering kita lakukan.
Teks hasil observasi memiliki struktur atau bagian-bagian. Struktur teks hasil observasi terdiri atas definisi umum (bagian pembuka), deskripsi bagian (bagian isi), dan deskripsi manfaat (bagian penutup). Bagian definisi umum berisi pengertian sesuatu yang yang dibahas. Deskripsi bagian berisi gambaran tentang sesuatu cara secara terperinci. Sementara itu, deksripsi manfaat merupakan bagian yang berisi manfaat atau kegunaan.
Teks biografi terdiri atas struktur-struktur utama. Struktur-struktur teks tersebut sebagai berikut.
1. Orientasi/pengenalan tokoh
2. Peristiwa dan Masalah
3. Reorientasi
1. Orientasi/pengenalan tokoh
2. Peristiwa dan Masalah
3. Reorientasi
Teks prosedur adalah tahap kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas atau metode langkah demi langkah secara pasti dalam memecahkan suatu masalah. Sementara itu, teks cerita prosedur adalah petunjuk yang berisi langkah-langkah dengan tujuan tertentu. Teks prosedur terdiri atas dua aspek, yaitu bentuk dan isi. Bentuk teks dapat diidentifikasi berdasarkan strukturnya. Dengan demikian, struktur merupakan salah satu aspek penting suatu teks, khususnya teks prosedur. Teks prosedur memiliki struktur atau bagian-bagian. Struktur teks prosedur terdir atas tujuan, bahan-bahan perlengkapan, dan langkah-langkah.
Cara berpikir kritis merupakan proses penilaian atau pengambilan keputusan dilakukan secara mandiri dengan memperhatikan keadaan di lingkungan sekitar. Berpikir kritis dapat muncul kapan pun dalam proses penilaian, keputusan, atau penyelesaian masalah secara umum. Teks tanggapan kritis disusun dengan struktur yaitu, resume atau ringkasan dari isi teks yang hendak ditanggapi, deskripsi kelebihan\kekurangan teks, dan judgement berupa penilaian menyeluruh terhadap kualitas teks.
Contoh Soal UN:
Contoh Soal UN:
1. Bacalah teks berikut!
Setiap tokoh di film "3 Srikandi" mendapatkan porsi penceritaan yang berimbang, tidak ada yang benar-benar menonjol. Tokoh Yana sebagai tokoh yang paling senior dibandingkan dua rekannya berhasil menjadi kakak yang baik untuk adik-adiknya. Sebagai tokoh yang paling muda, tokoh Lilies yang usianya baru 21 tahun, ini sering mencuri perhatian dengan sifat kekanakan, juga logatnya yang medok. Tokoh Lilies pula yang sering membawa nuansa komedi yang mengundang tawa penonton. Penonton akan diajak menikmati latar tahun 1980-an yang ditampilkan dalam "3 Srikandi". Detail-detail, seperti barang-barang, kendaraan, dan pakaian benar-benar dipersiapkan dengan matang sehingga menyerupai keadaan zaman itu. Pengambilan sudut pandang gambar juga sangat mendukung nuansa klasik yang dibangun dalam film ini.
Kutipan teks ulasan tersebut merupakan bagian ....
A. Orientasi
B. Tafsiran
C. Evaluasi
D. Rangkuman
Pembahasan:
Kutipan tersebut berisi pandangan dari pengulas mengenai hasil karya yang diulas. Pengulasan film "3 Srikandi" menyebutkan kelebihan-kelebihan film. Pernyataan tersebut termasuk ke dalam bagian evaluasi dalam bagian evaluasi dalam teks ulasan. Bagian orientasi berisi pengenalan tentang gambaran umum sebuah karya yang akan diulas, misalnya bagian-bagian dari hasil karya, keunikan, keunggulan, dan kualitas. Bagian rangkuman berisi simpulan dari ulasan terhadap suatu karya. Bagian rangkuman juga memuat komentar penulis tentang kelayakan sebuah karya.
Jawaban: B
2.Bacalah bagian teks berikut!
Etnis Betawi, sebagai sebuah identitas, kini semakin lemah bertahan seiring percepatan perubahan Jakarta yang enggan berhenti. Jumlah pendatang yang tak pernah surut, budaya asing yang terus menggempur, telah membuat etnis ini semakin tidak terlihat. Padahal, semestinya identitas budaya ini tetap kental meskipun Jakarta telah menjadi sebuah kota metropolitan. Namun, pada kenyataanya identitas Betawi perlahan-lahan tergeser dan terpinggirkan.
Kutipan teks tersebut merupakan bagian ....
A. pendahuluan
B. sinopsis buku
C. kelebihan dan kelemahan
D. penutup
Pembahasan:
Kutipan tersebut tergolong teks ulasan. Kutipan teks ulasan tersebut berisi gambaran umum tentang identitas etnis Betawi yang semakin tergeser dan terpinggirkan. Paragraf yang berisi tentang gambaran umum atau deskripsi secara singkat sebuah teks disebut pendahuluan. Jadi, jawaban tepat terdapat pada pilihan jawaban A. Pilihan jawaban B, C, dan D tidak tepat. Bagian sinopsis buku berisi pokok-pokok isi buku. Bagian kelebihan dan kelemahan berisi segi menarik dan kekurangan buku. Bagian penutup berisi simpulan karya tersebut.
Jawaban: A
3. Bacalah kutipan teks berikut!
Aceh Singkil merupakan daerah yang kaya akan potensi wisata. Apalagi, daerah ini memiliki tiga lokasi suaka alam yang potensial menjadi objek wisata alam, yakni Suaka Margasatwa Rawa Singkil, Taman Wisata Alam Laut Pulau Banyak, dan Taman Wisata Alam Pulau Banyak.
Struktur teks tersebut adalah ....
A. deksripsi bagian
B. deskripsi penjelas
C. definisi umum
D. deksripsi manfaat
Pembahasan:
Struktur teks laporan terdiri dari definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat. Struktur kutipan teks tersebut adalah definisi umum.
Jawaban: C
4. Bacalah kutipan teks eksposisi berikut!
Kementerian Ketenagakerjaan RI (Kemenaker) menandatangani kerja sama lintas kementerian dan pameran kesempatan kerja (job fair). Langkah tersebut dilakukan untuk mewujudkan target dua juta penempatan tenaga kerja Indonesia setiap tahunnya.
Struktur teks tersebut adalah ....
A. penegasan ulang
B. definisi umum
C. argumentasi
D. tesis
Pembahasan:
Struktur teks ekposisi terdiri atas tesis, argumentasi, dan penegasan ulang. Struktur pada kutipan teks tersebut adalah struktur bagian tesis (bagian pembuka).
Jawaban: D
5. Bacalah kutipan teks berikut!
Ketika Anda merasa tubuh tidak sehat dan stamina berkurang, jangan langsung minum obat-obatan. Akan lebih baik jika Anda mencoba pengobatan herbal, yaitu dengan bahan-bahan alami, seperti sayur dan buah. Anda bisa mengonsumsinya dengan dibuat jus atau smoothie.
Struktur teks prosedur tersebut adalah ....
A. tujuan
B. bahan-bahan dan alat
C. langkah-langkah
D. penutup
Pembahasan:
Struktur teks prosedur terdiri atas tujuan, bahan-bahan dan alat, dan langkah-langkah. Struktur pada kutipan teks tersebut adalah bagian tujuan.
Jawaban: A
Demikianlah yang dapat admin bagikan tentang contoh soal menentukan bagian teks dalam Ujian Nasional bahasa Indonesia kelas 9. Semoga contoh soal yang admin bagikan ini dapat membantu anak didik dalam mencari contoh soal terbaru seputar mata pelajaran bahasa Indonesia. Selamat belajar dan semoga apa yang kalian pelajari hari ini bermanfaat buat kalian semuanya. Selama t belajar dan semoga sukses.
Sumber http://www.ilmubindo.com/
Kutipan tersebut berisi pandangan dari pengulas mengenai hasil karya yang diulas. Pengulasan film "3 Srikandi" menyebutkan kelebihan-kelebihan film. Pernyataan tersebut termasuk ke dalam bagian evaluasi dalam bagian evaluasi dalam teks ulasan. Bagian orientasi berisi pengenalan tentang gambaran umum sebuah karya yang akan diulas, misalnya bagian-bagian dari hasil karya, keunikan, keunggulan, dan kualitas. Bagian rangkuman berisi simpulan dari ulasan terhadap suatu karya. Bagian rangkuman juga memuat komentar penulis tentang kelayakan sebuah karya.
Jawaban: B
2.Bacalah bagian teks berikut!
Etnis Betawi, sebagai sebuah identitas, kini semakin lemah bertahan seiring percepatan perubahan Jakarta yang enggan berhenti. Jumlah pendatang yang tak pernah surut, budaya asing yang terus menggempur, telah membuat etnis ini semakin tidak terlihat. Padahal, semestinya identitas budaya ini tetap kental meskipun Jakarta telah menjadi sebuah kota metropolitan. Namun, pada kenyataanya identitas Betawi perlahan-lahan tergeser dan terpinggirkan.
Kutipan teks tersebut merupakan bagian ....
A. pendahuluan
B. sinopsis buku
C. kelebihan dan kelemahan
D. penutup
Pembahasan:
Kutipan tersebut tergolong teks ulasan. Kutipan teks ulasan tersebut berisi gambaran umum tentang identitas etnis Betawi yang semakin tergeser dan terpinggirkan. Paragraf yang berisi tentang gambaran umum atau deskripsi secara singkat sebuah teks disebut pendahuluan. Jadi, jawaban tepat terdapat pada pilihan jawaban A. Pilihan jawaban B, C, dan D tidak tepat. Bagian sinopsis buku berisi pokok-pokok isi buku. Bagian kelebihan dan kelemahan berisi segi menarik dan kekurangan buku. Bagian penutup berisi simpulan karya tersebut.
Jawaban: A
3. Bacalah kutipan teks berikut!
Aceh Singkil merupakan daerah yang kaya akan potensi wisata. Apalagi, daerah ini memiliki tiga lokasi suaka alam yang potensial menjadi objek wisata alam, yakni Suaka Margasatwa Rawa Singkil, Taman Wisata Alam Laut Pulau Banyak, dan Taman Wisata Alam Pulau Banyak.
Struktur teks tersebut adalah ....
A. deksripsi bagian
B. deskripsi penjelas
C. definisi umum
D. deksripsi manfaat
Pembahasan:
Struktur teks laporan terdiri dari definisi umum, deskripsi bagian, dan deskripsi manfaat. Struktur kutipan teks tersebut adalah definisi umum.
Jawaban: C
4. Bacalah kutipan teks eksposisi berikut!
Kementerian Ketenagakerjaan RI (Kemenaker) menandatangani kerja sama lintas kementerian dan pameran kesempatan kerja (job fair). Langkah tersebut dilakukan untuk mewujudkan target dua juta penempatan tenaga kerja Indonesia setiap tahunnya.
Struktur teks tersebut adalah ....
A. penegasan ulang
B. definisi umum
C. argumentasi
D. tesis
Pembahasan:
Struktur teks ekposisi terdiri atas tesis, argumentasi, dan penegasan ulang. Struktur pada kutipan teks tersebut adalah struktur bagian tesis (bagian pembuka).
Jawaban: D
5. Bacalah kutipan teks berikut!
Ketika Anda merasa tubuh tidak sehat dan stamina berkurang, jangan langsung minum obat-obatan. Akan lebih baik jika Anda mencoba pengobatan herbal, yaitu dengan bahan-bahan alami, seperti sayur dan buah. Anda bisa mengonsumsinya dengan dibuat jus atau smoothie.
Struktur teks prosedur tersebut adalah ....
A. tujuan
B. bahan-bahan dan alat
C. langkah-langkah
D. penutup
Pembahasan:
Struktur teks prosedur terdiri atas tujuan, bahan-bahan dan alat, dan langkah-langkah. Struktur pada kutipan teks tersebut adalah bagian tujuan.
Jawaban: A
Demikianlah yang dapat admin bagikan tentang contoh soal menentukan bagian teks dalam Ujian Nasional bahasa Indonesia kelas 9. Semoga contoh soal yang admin bagikan ini dapat membantu anak didik dalam mencari contoh soal terbaru seputar mata pelajaran bahasa Indonesia. Selamat belajar dan semoga apa yang kalian pelajari hari ini bermanfaat buat kalian semuanya. Selama t belajar dan semoga sukses.
Belum ada Komentar untuk "Contoh Soal Menentukan Bagian Teks Laporan, Eksposisi, Ulasan, Biografi, Prosedur, dan Teks Tanggapan - UNBK SMP 2019"
Posting Komentar