Apa Yang Dilakukan Setelah Simulasi/UNBK Selesai?
Apa yang Dilakukan Setelah SImulasi/UNBK Selesai? Assalamu'alaikum wr. wb. Sahabat Guru Jugan, untuk para proktor dan teknisi yang sudah sukses melaksanakan simulasi 1 simulasi 2 dan simulasi 3 bahkan pelaksanaan UNBK utama, mungkin sudah tahu apa yang harus dilakukan, namun tetap saja kemungkinan lupa itu ada. Oleh karena itu saya membuat tulisan ini untuk mengingatkan apa yang harus dilakukan oleh proktor ataupun teknisi UNBK.
Setelah siswa selesai ujian, tugas Proktor untuk meng-upload jawaban siswa.
- Pastikan siswa sudah klik SELESAI dan LOGOUT
- Klik STATUS PESERTA dan lihat bahwa semua siswa sudah berstatus SELESAI MENGERJAKAN
- Klik Pilih Peserta dan smuanya akan terpilih (jangan klik satu persatu)
- Klik UPLOAD HASIL dan tunggu beberapa saat. Notifikasi akan menunjukkan bahwa anda selesai upload jawaban
- Klik LAPORAN di bagian kiri layar CBTSYNC. Isi dengan informasi yang sesuai dan klik CETAK. Laporan ini berisi jawaban siswa. Silakan disimpan di sekolah.
- Buka halaman web https://unbk.kemdikbud.go.id/
- Klik SIMULASI 1/2/3
- Klik BERITA ACARA PELAKSANAAN
- Disebelah atas, pilih jenis peserta (misal:SMP)
- klik sesi dan hari yang sesuai lalu klik LAPORAN (kiri tengah) lalu pilih ISI LAPORAN
- Setelah mengisi, klik CETAK
- Proktor, Pengawas dan Kepala Sekolah akan menandatangani BAP ini.
- Scan dan upload berkas sesuai hari dan sesi.
- Lakukan langkah yang serupa untuk daftar hadir. Daftar hadir diprint, tanda tangan, scan dan upload ke menu Daftar Hadir.
- Proses selesai.
NB : Untuk Daerah Jatim silahkan lanjut untuk laporan sukses singkron dan sukses simulasi/utama di Dindik Jatim caranya disini aja
Nilai/skor siswa setiap simulasi dari 1 sampai gladi bersih dapat dilihat langsung di CBTsyn dengan klik menu Laporan Individu klik menu screenshoot, Download. Untuk melihat hasil rekap nilai semua siswa peserta simulasi dapat dilihat di menu Legacy Report, Report Listing, isi nama proktor, dua nama pengawas kemudian Cetak.
Untuk UNBK utama nilai menurut juknis pelaksanaan UNBK 2018 [tahun lalu]. bisa dicek secara online, caranya bisa sahabat cek disini Cara Cek Nilai UNBK Semua Jenjang.
Atau bisa juga via offline, untuk mengetahui caranya ceknya disini Melihat Hasil UN 2017/2018 Untuk Evaluasi UN Tahun 2018/2019.
Atau bisa juga via offline, untuk mengetahui caranya ceknya disini Melihat Hasil UN 2017/2018 Untuk Evaluasi UN Tahun 2018/2019.
Demikian Langkah-langkah yang harus dilakukan oleh Proktor dan teknisi setelah rangkaian simulasi/UNBK yang akan kita laksanakan.
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi semua sahabat yang membutuhkan, Informasi ini mungkin dapat terbarui di kemudian hari. Pantau terus grup komunikasi UNBK SMP/SMA/MK wilayah Para sahabat.
Belum ada Komentar untuk "Apa Yang Dilakukan Setelah Simulasi/UNBK Selesai?"
Posting Komentar