Pendaftaran Beasiswa Studi S2 Luar Negeri Kemenag RI

بسم الله الرحمن الرحيم


Program ini merupakan program penunjang Program 5000 Doktor yang akan membantu mempersiapkan calon penerima beasiswa untuk jenjang S3, sebagaimana yang juga sudah dipublikasikan SantriNabawi pada posting sebelumnya Kementerian Agama RI Buka Pendaftaran Beasiswa Kuliah S3 Luar Negeri.

Persyaratan Umum (Hanya beberapa yang dikutip, belum semua persyaratan)

- Pendaftar Berstatus sebagai:
a. Tenaga Kependidikan pada PTKI (Pustakawan, Laboran, Pranata Komputer, Pengembang Teknologi Pembelajaran, Perencana, Auditor, Arsiparis, dll); atau
b. Alumni Perguruan Tinggi Islam dalam dan luar negeri; atau
c. PNS dan Pejabat Fungsional Umum (JFU) pada Direktorat Jenderal Pendidikan Islam dan Unit Eselon I Pusat Kementerian Agama.
- Memiliki gelar Sarjana (S1) dari program studi yang telah terakreditasi minimal B oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
- Beasiswa tidak diberikan kepada pelamar yang pernah menerima beasiswa dalam atau luar negeri dengan pembiayaan APBN pada jenjang Magister yang sama;
 
Persyaratan Khusus (Hanya beberapa yang dikutip, belum semua persyaratan)
 
- Surat Rekomendasi dari Rektor/Ketua PTKI atau Pimpinan Unit tempat bertugas. Bagi alumni, Surat Pernyataan dari instansi/lembaga/unit yang akan menjadi tempat tugas pelamar setelah menyelesaikan studi;
- Daftar Riwayat Hidup (Curriculum Vitae);
- Fotokopi Kartu identitas (KTP atau PASPOR) yang masih berlaku;
- Fotokopi ijazah dan transkip nilai pendidikan S1 yang telah dilegalisir. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) pendidikan terakhir minimal 3,00 (skala 4,00) atau IPK ekuivalen untuk skalanya;
- Rencana Penelitian (proposal) Tesis;

Skema Pembiyaan (Hanya beberapa yang dikutip, belum semua persyaratan)

- Biaya kuliah (tuition fee)
- Biaya hidup (living allowance)
- International Airfare, yaitu biaya perjalanan

Penjadualan   
     
Pendaftaran online : 5 Mei – 1 Juni 2016
Deadline Masa Update Dokumen : 20 Juni 2016
Verifikasi dokumen : 21-30 Juni 2016
Wawancara dan LGD : 18-19 Juli 2016
Pengumuman  Hasil : 25 Juli 2016

Informasi lengkapnya silakan baca di http://scholarship.kemenag.go.id/ttg_s2_LN.php

Bagi pembaca yang baru lulus SMA atau mau ngulang S1 bisa coba ikut Seleksi Beasiswa S1 Mesir, Sudan, dan Maroko 2016/2017 atau daftar Beasiswa Arab Saudi yang banyak dan sering admin bagikan di website ini.

{Madinah, 9 Mei 2016 M / 2 Sya'ban 1437 H}
Copyright @ Ahmad Bilal Almagribi
Mahasiswa Fakultas Syari'ah, Universitas Islam Madinah

Sumber http://www.santrinabawi.com/

Belum ada Komentar untuk "Pendaftaran Beasiswa Studi S2 Luar Negeri Kemenag RI"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel